6 Tips Memilih Pintu Galvalum Minimalis
Pintu galvalum banyak dipilih oleh
sebagian besar orang sebagai pintu kamar mandi. Hal ini karena pintu galvalum
memiliki banyak sekali kelebihan jika dibandingkan dengan jenis pintu yang
lainnya. Salah satu kelebihan yang banyak dipilih oleh orang dari pintu pintu
galvalum adalah harganya yang lebih murah.
Buat Anda yang menggunakan desain
interior minimalis, pintu galvalum bisa jadi pilihan yang tepat. Pintu galvalum
minimalis terbuat dari bahan baja ringan yang membuatnya memiliki desain yang
lebih simple jika dibandingkan dengan jenis pintu yang lainnya.
Saat ini, sudah banyak yang jual
pintu galvalum dengan berbagai macam tipe, desain dan harga. Akan tetapi buat
Anda yang ingin memiliki pintu galvalum yang lebih awet dan tahan lama, harus
memperhatikan beberapa hal di bawah ini.
Berikut beberapa tips yang bisa Anda
lakukan untuk membeli pintu galvalum minimalis.
1. Sesuaikan Dengan Konsep
Interior Rumah
Untuk membuat rumah
tampak berbeda dengan yang lainnya, tentu Anda harus menata rumah dengan baik
dan benar. Jika Anda penyuka desain minimalis, maka Anda bisa menggunakan pintu galvalum yang satu ini.
Pintu galvalum tersedia
dalam berbagai macam bentuk dan warna. Nah, jika Anda ingin menjadikan rumah
menjadi lebih cantik, pastikan bahwa Anda memilih pintu dengan desain yang
tepat. Dengan demikian, desain interior kamar mandi minimalis Anda akan
terlihat cantik.
2. Pilih Pintu Anti Arti
Untuk membeli sebuah
pintu galvalum minimalis, Anda tidak hanya memperhatikan desainnya saja. Namun,
Anda juga harus memastikan kualitas dari pintu galvalum yang Anda pilih.
Kenapa? Hal ini karena pintu kamar mandi akan selalu terkena percikan air
sehingga membuatnya menjadi lebih lembab.
Jika Anda memilih pintu
yang tidak memiliki kualitas baik, maka pintu tersebut akan lebih mudah untuk keropos dan
rusak. Nah, kelebihan pintu galvalum jika dibandingkan dengan pintu lainnya ialah bahannya yang sangat
awet dan tidak mudah rusak meski terkena air secara terus menerus.
Sehingga, pintu galvalum
menjadi pilihan yang tepat. Anda tidak perlu menggonta ganti pintu setiap
tahunnya. Bagaimana, sangat menarik bukan?
3. Pilih Pintu Kamar Mandi
Minimalis yang Sesuai Dengan Budget
Ada berbagai macam jenis
pintu galvalum yang terdiri dari berbagai bentuk dan warna yang variatif.
Tentunya, kesemua jenis dari pintu tersebut memiliki harga yang berbeda.
Jika Anda ingin mendapatkan pintu galvalum dengan kualitas yang sangat baik dan
desain yang lebih apik, maka harga yang harus Anda bayarkan tentu saja lebih
mahal.
Akan tetapi, jika Anda
tidak memiliki budget yang cukup, maka Anda
bisa memilih pintu galvalum dengan kualitas yang masih baik namun
dengan desain yang sederhana. Jika dibandingkan dengan jenis pintu lainnya,
tentu harga ari pintu galvalum jauh lebih murah dengan kualitas yang tidak
murahan tentunya.
4. Punya Ukuran Kamar Mandi
Kecil? Pintu Galvalum Pilihannya
Ternyata, jika
dibandingkan dengan berbagai macam jenis pintu kamar mandi galvalum, pintu galvalum minimalis bisa digunakan untuk berbagai
macam ukuran kamar mandi. Jangan bingung jika Anda memiliki ukuran kamar mandi
yang lebih kecil dan sempit, Anda bisa menggunakan pintu galvalum.
Nah, saat pemasangan,
pastikan bahwa pintu tersebut langsung menghadap ke bak. Namun, pastikan juga
bahwa Anda tidak memasang pintu yang langsung berhadapan dengan closet. Selain cocok untuk kamar mandi dengan ukuran yang lebih
kecil, ternyata pintu galvalum juga cocok untuk kamar mandi dengan ukuran yang
lebih besar.
5. Carilah Pintu Dengan
Biaya Perawatan yang Murah
Jika Anda menggunakan
pintu kamar mandi yang berasal dari kayu ataupun kaca, maka Anda akan sulit
untuk menghilangkan noda air. Pastinya, Anda membutuhkan sebuah cairan khusus
untuk menghilangkan noda tersebut.
Hal ini tentu berbeda
jika Anda menggunakan pintu kamar mandi dari galvalum. Pintu yang satu ini
sangat mudah dalam perawatannya. Jika ada noda, Anda hanya cukup mengelapnya.
Anda pun tidak harus menggunakan cairan khusus yang mana membuat Anda
mengeluarkan biaya tambahan untuk perawatan pintu. Dengan menggunakan pintu
galvalum minimalis tentu akan membuat Anda menjadi lebih hemat.
6. Pilih Jenis Pintu yang
Memiliki Banyak Desain dan Warna
Ada banyak
sekali desain dari pintu galvalum yang satu ini. Hal tersebut tentu akan
membantu Anda untuk bisa mencari pintu kamar mandi yang sesuai dengan tema
interior yang Anda gunakan. Selain itu, pintu kamar mandi dari galvalum juga
mudah untuk dibentuk sehingga bisa Anda buat sesuai dengan desain kamar mandi.
Bagaimana? Apakah Anda sudah berniat untuk membeli pintu galvalum minimalis? Tips diatas pastinya sangat membantu Anda yang ingin mendapatkan desain ruangan terbaik dengan budget yang lebih murah. Pilih desain pintu kamar mandi terbaik untuk bisa mendapatkan desain yang berbeda. Nah, jika Anda ingin membeli pintu galvalum, maka pintu galvalum Jogja bisa jadi pilihan yang tepat.